C++ merupakan bahasa pemrograman yang berorientasi objek. Dengan menggunakan C++, Anda tetap dapat menulis program C. Bahasa pemrograman C++ diciptakan oleh Bjarne Stroustroup sekitar tahun 1982 dan merupakan pengembangan dari bahasa pemrograman sebelumnya yaitu C yang di ciptakan oleh Denis Ritchie sekitar tahun 1972. Wow, bahasa ini sekarang memang sedang populernya dikalangan programmer. (from: algoritma pemrograman menggunakan c++)
Oke, dibawah ini adalah contoh program sederhana c++
# include <iostream.h>
int main ()
{
cout<<"selamat belajar C++";
return 0;
}
Berkas header (berektensi.h) adalah baris yang berisi prototype fungsi, definisi konstanta, dan definisi variable. Prototype fungsi berupa judul suatu fungsi yang dilengkapi dengan argumen dan tipe argumen serta tipe nilai balik untuk fungsi yang memberikan nilai balik. Prototype fungsi harus sudah ada sebelum pemanggilan fungsi. Ini merupakan persyaratan selama kompilasi. Fungsi adalah kumpulan kode C yang diberi nama dan ketika nama tersebut dipanggil, maka kumpulan kode tersebut dijalankan.
Preprocessor # include adalah suatu perintah yang digunakan untuk mengatur kompiler agar membaca berkas header yang disertakan di belakang kata include saat pelaksanaan kompilasi.
main () adalah fungsi yang akan dijalankan pertama kali ketika program di eksekusi. Kata int di depan main () menyatakan bahwa program memberikan nilai balik yang bertype int. Tipe int adalah tipe yang menyatakan bilangan bulat.
Nilai balik program ditentukan oleh pernyataan return. Pada program di atas, return 0 menyatakan bahwa nama nilai balik program adalah nol. Nilai balik nol bisa digunakan untuk menyatakan bahwa program ini berhasil melaksanakan tugas yang dibebankannya.
Pernyataan di dalam bahasa c++ adalah suatu perintah yang berdiri sendiri dalam melaksanakan suatu aksi dan dijalankan ketika program dieksekusi. Setiap pernyataan ditulis dengan diakhiri titik koma (semicolon) (;). Pada program diatas, ada dua buah pernyataan, yaitu :
cout<<"selamat belajar C++";
return 0;
cout << adalah fungsi untuk menampilkan keluaran (output) ke layar setelah program dijalankan dan yang mengikuti cout<< pada program diatas disebut string. String adalah deretan karakter yang ditulis di dalam tanda petik ganda (").
oke itu dulu dari saya.
Semoga bermanfaat.. SALAM ...
OM SANTIH, SANTIH, SANTIH OM,
referensi : algoritma pemrograman dengan c++, andi
0 comments:
Post a Comment
Para pengunjung yang terhormat, berhubung saya baru belajar, mohon kritik dan saran yang membantu..
silakan tinggalkan komentar...